Serangga yang dapat membantu dalam sektor pertanian dan perkebunan | Cinta sains

 Seperti yang dikutip dari Wikipedia, serangga atau bisa disebut juga sebagai insecta berasal dari bahasa latin yang disebut sebagai insectum. Serangga dapat diartikan sebagai salah satu hewan yang di mana bagian tubuhnya terbagi menjadi tiga bagian berbeda. Tiga bagian tersebut adalah kepala, thorax dan abdomen. 

Hampir keseluruhan dari serangga berasal dari telur yang nantinya akan bermetamorfosis hingga memasuki usia dewasa seutuhnya. Serangga yang sudah memasuki usia dewasa bisa bergerak dengan berbagai cara yang berbeda-beda. Ada yang berjalan, terbang bahkan tidak sedikit juga terdapat serangga yang bisa mengapung di atas air karena habitatnya yang berbeda-beda. Terdapat beberapa jenis serangga yang hidup secara individual dan ada banyak juga yang hidup secara berkelompok seperti lebah dan semut.

Berikut ini beberapa serangga yang bermanfaat dalam sektor pertanian dan perkebunan diantaranya;


1. LEBAH

Foto dari pixabay


Lebah hidup secara berkoloni atau berkelompok, selain madu lebah yang dapat kita ambil manfaatnya, para lebah juga dapat membantu penyerbukan pada bunga sehingga bunga dapat menjadi sebuah buah yang dapat kita konsumsi.

Tahukah Anda bahwa lebih dari 80% tanaman yang dikonsumsi oleh manusia merupakan hasil pembuahan dari lebah madu? Bisa Anda bayangkan apabila secara mendadak populasi dari lebah madu mengalami pengurangan maka otomatis manusia akan kehilangan sumber makanan dengan cepat.


2. LABA-LABA

Foto dari pixabay


Tak jarang sering kita jumpai sarang laba-laba yang berada pada pepohonan atau tumbuhan-tumbuhan kecil, sarang laba-laba kerap sekali menangkap serangga-serangga kecil, yang mungkin salah satu serangga tersebut merupakan kutu atau hama pengganggu bagi tumbuhan.
Meskipun laba-laba tampak mengerikan dan memiliki jaring yang bisa mengganggu pemandangan, dalam kenyataannya ternyata laba-laba merupakan salah satu serangga yang bermanfaat bagi manusia.

Laba-laba merupakan salah satu serangga yang ampuh untuk membasmi berbagai serangga yang mengganggu lainnya. Laba-laba juga akan menyerang nyamuk yang tersangkut pada jaring-jaringnya sehingga Anda bisa beristirahat dengan tenang.


3. BELALANG SEMBAH

Foto dari pixabay


Anda tidak perlu takut ketika melihat belalang sembah, karena serangga ini tidaklah berbahaya dan justru bisa menjaga keamanan dari halaman di rumah Anda. Belalang sembah adalah salah satu predator serangga atau hama yang baik. Bahkan seperti yang dikutip dari Homeguides SFGate, tidak sedikit orang yang dengan sengaja melepaskan beberapa belalang sembah pada kebunnya untuk melawan serangga-serangga yang mengganggu di halamannya.


4. KEPIK PEMBAJAK


Kepik pembajak adalah salah satu serangga yang paling umum ditemui ketika sudah memasuki musim kemarau.

Dikutip dari Iowa State University, serangga ini akan mengonsumsi berbagai jenis telur dari hama pengganggu yang menempel pada daun di tanaman. Tidak hanya itu saja, serangga ini juga akan berperan sebagai predator bagi serangga berbahaya lainnya yang bisa mengganggu tanaman-tanaman Anda.

Baca juga

Demikian sedikit info yang dapat saya berikan mengenai beberapa serangga yang dapat membantu dalam pertanian dan perkebunan semoga bermanfaat bagi sahabat cinta sains.

Subscribe to receive free email updates: