Pengertian iklim dn cuaca | Cinta sains

 Di beberapa negara memiliki iklim yang berbeda-beda, seperti halnya di Indonesia yang tidak pernah turun salju, sedangkan di bagian negara lain Seperti di Jepang ataupun di Korea pada musim-musim tertentu salju akan turun.



Dilansir dari Encyclopaedia Britannica (2015), iklim adalah kondisi cuaca di wilayah tertentu dalam periode waktu yang lama.

Iklim menentukan berbagai aspek kehidupan. Misalnya, tanaman apa yang tumbuh dan ciri-ciri hewan yang ada di sana.

Pengertian cuaca


Sedangkan cuaca sendiri mempunyai artian (dilansir dari Encyclopaedia Britannica (2015)), cuaca adalah keadaan di atmosfer atau langit atau udara.

Cuaca merupakan perubahan suhu, angin, curah hujan, dan sinar matahari. Cuaca biasanya berlangsung singkat.

Sementara kumpulan dari cuaca adalah iklim. Iklim adalah keadaan cuaca rata-rata dalam waktu satu tahun.

Demikian sedikit penjelasan mengenai iklim dan cuaca, semoga bermanfaat bagi sahabat cinta sains.

Subscribe to receive free email updates: